Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) memiliki sejumlah dosen yang memiliki potensi di bidang pengajaran, penelitian, pengabdian masyarakat, dan publikasi. Capaian mutu di bidang pengajaran terlihat dari pengalaman dosen dalam penulisan Silabus, Rencana Pembelajaran Semester (RPS), dan hand-out. Adapun capaian mutu di bidang penelitian yang telah dilakukan oleh dosen UMS meliputi Penelitian Reguler Pemula, Penelitian Reguler Kompetitif, Penelitian Insentif Pemberdayaan Riset Unggulan, Penelitian Pusat Studi, Penelitian Institusional, Penelitian Unggulan Kompetensi Program Pascasarjana, Penelitian Unggulan Kompetensi Program Studi, Penelitian Dosen Muda, Kajian Wanita/Gender, Penelitian Fundamental, Hibah Bersaing, Hibah Pascasarjana, Hibah Pekerti, Hibah Kompetensi, Hibah Kerja Sama dan Publikasi Internasional, RAPID, Hibah Kerja Sama Antarlembaga dan Perguruan Tinggi. Pengalaman tersebut merupakan modal utama untuk menulis bahan ajar, khususnya berbentuk buku ajar.

Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) memiliki sejumlah dosen yang memiliki potensi di bidang pengajaran, penelitian, pengabdian masyarakat, dan publikasi